Tintanarasi.com, Makkah – Ribuan jemaah haji Indonesia memulai perjalanan mereka menuju Arafah hari ini, Jumat (14/6/2024), untuk melaksanakan wukuf dan lempar jumrah, puncak ibadah haji.
Pemberangkatan jemaah haji akan dilakukan secara bertahap dalam tiga trip, dimulai pada pukul 06.00, 11.00, dan 16.30 waktu Arab Saudi. Diharapkan semua jemaah sudah tiba di Arafah pada pukul 21.00.
Kepala Daerah Kerja Makkah, Khalilurrahman, memastikan semua persiapan telah dilakukan matang untuk menyambut jemaah haji.
Tenda-tenda di Mina sudah diperiksa dan dilengkapi dengan kasur, air, dan kebutuhan lainnya.
Untuk konsumsi, jemaah haji tidak perlu khawatir. Sejak 7 Dzulhijah (13/6/2024), PPIH telah berkoordinasi dengan Masyariq untuk menyediakan makanan instan bagi jemaah.
Oleh karena itu, jemaah diimbau untuk tidak membawa bahan makanan atau peralatan masak.
Khalil menyarankan jemaah haji untuk menyiapkan beberapa keperluan penting seperti masker, payung, obat-obatan, peralatan mandi, dan pakaian untuk 3-4 hari. Koper besar juga tidak disarankan karena akan merepotkan.
“Siapkan pakaian untuk 3 atau 4 hari. Makanan secukupnya,” ujar Khalil.
Leave a Comment