Yahya Sinwar Tewas, Iran Sebut Perlawanan Akan Semakin Kuat

Kangster

No comments

Tintanarasi.com, Internasional – Iran, melalui misi di PBB, menegaskan bahwa pembunuhan Yahya Sinwar, pemimpin Hamas, hanya akan memperkuat semangat perlawanan di Palestina.

Pernyataan ini muncul pada Kamis (17/10/2024), tak lama setelah Israel mengklaim telah berhasil membunuh Sinwar dalam sebuah operasi militer.

“Semangat perlawanan akan semakin menguat. Sinwar akan menjadi simbol bagi para pemuda dan anak-anak yang akan melanjutkan perjuangannya untuk pembebasan Palestina,” demikian pernyataan yang diunggah oleh misi Iran di platform media sosial X.

Iran juga menambahkan bahwa perlawanan tidak akan pernah berhenti selama masih ada penjajahan dan agresi. “Para martir tetap hidup dan menjadi sumber inspirasi.”

Sebelumnya, Israel mengumumkan bahwa Sinwar tewas dalam sebuah serangan militer di kawasan Tel Sultan, Rafah, Gaza Selatan, pada Rabu (16/10), bersama dengan dua pejuang lainnya. Operasi ini dilakukan saat pasukan Israel sedang melakukan patroli rutin di wilayah tersebut.

“Yahya Sinwar telah berhasil dieliminasi oleh pasukan militer di Rafah,” ujar juru bicara militer Israel, Laksamana Muda Daniel Hagari.

Menteri Luar Negeri Israel, Israel Katz, juga menyampaikan bahwa Sinwar, yang dianggap bertanggung jawab atas serangan besar-besaran pada 7 Oktober, telah “dihilangkan oleh tentara Israel.” Katz menyebut Sinwar sebagai otak di balik berbagai kekejaman yang terjadi selama serangan tersebut.

Pihak Hamas pun telah mengonfirmasi kematian pemimpin mereka tersebut.

Sumber: Liputan6

Kangster

Pengangguran dadakan yang lagi nyari kerja di Jepang. Mimpi jadi karyawan kantoran ala anime sambil ngejar deadline. Kalau lagi nggak sibuk ngoding, pasti lagi baca novel detektif sambil ngebayangin jadi Sherlock Holmes versi Indonesia. Oh iya, NewJeans Never Die!

Share:

Related Post

Leave a Comment