Sinergi Pemkot dan Dinsos, Bantuan LKSA Palopo Disalurkan untuk 11 Panti Asuhan

Kangster

No comments

Tintanarasi.com, Palopo – Pj Wali Kota Palopo, Firmanza DP, bersama Pj Ketua TP-PKK Palopo, Isnada Firmanza, mengunjungi sejumlah Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) di Kota Palopo, Jumat (1/11/2024).

Kunjungan ini dilakukan untuk memberikan bantuan kebutuhan LKSA sekaligus memastikan anak-anak di lembaga tersebut telah tercover dalam layanan BPJS Kesehatan.

Firmanza DP menyampaikan keprihatinan jika ada anak binaan yang belum terdaftar BPJS Kesehatan.

“Pastikan semua anak binaan tercover BPJS Kesehatan. Jika belum, Dinas Kesehatan segera tangani,” tegas Firmanza.

Ia juga mengimbau seluruh Puskesmas untuk rutin mengunjungi dan memantau kondisi anak-anak di LKSA.

Kunjungan kali ini mencakup Panti Asuhan Ar-Rahman di Jl. Opu To Sappaile, Panti Asuhan Uswatun Hasanah di Jl. Lembu Balandai, serta Panti Asuhan Nur Ilahi di Jl. Domba.

Bantuan yang disalurkan akan diteruskan untuk 11 panti asuhan di Palopo oleh Dinas Sosial.

Turut hadir dalam kegiatan ini Anggota DPRD Palopo, Abdul Salam, Kepala Dinas Sosial, serta beberapa pimpinan perangkat daerah dan pengurus TP-PKK Kota Palopo.

Kangster

Pengangguran dadakan yang lagi nyari kerja di Jepang. Mimpi jadi karyawan kantoran ala anime sambil ngejar deadline. Kalau lagi nggak sibuk ngoding, pasti lagi baca novel detektif sambil ngebayangin jadi Sherlock Holmes versi Indonesia. Oh iya, NewJeans Never Die!

Share:

Related Post

Leave a Comment